Wednesday 7 May 2014

Blogger.com VS Wordpress.com

   Blogger adalah salah satu layanan blogging dengan penggunanya yang paling banyak di dunia apalagi dengan sekrang ini yang kekuasaannya goggle yang merajalela ke semua lini dan setiap milik google memiliki integrasi.kita cukup membuat akun google maka akun blogger kita juga otomatis terbuat. Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.Blogger inc ini milik Google semenjak diambil alih dari perusahaan pengembang Blogger Pyra Lab, dalam waktu dekat.Blogspot ini adalah bukan merupakan CMS, namun blogger ini adalah sebuah layanan untuk membuat blog dengan segala kemudahannya, kita tidak perlu mempunyai hosting dan domain semuanya sudah disediakan oleh google.Namun karena disediakan oleh google maka kita tidak bisa menggunakan top level domain domain kita berada pada sub domain blogspot.Tapi jika anda mau megunakan top level domain anda bisa membeli domain dan mendirectnya menuju blogger anda.